10 Film Anime Terbaik Sepanjang Masa Paling Seru
Meskipun bukan satu-satunya negara yang memproduksi film anime, Jepang bisa dibilang sebagai produsen nomor satu karya-karya animasi atau animenya. Hal ini bisa dilihat dengan begitu banyaknya seri anime buatannya yang beredar di banyak negara, termasuk di Indonesia. Saat ini anime sudah berkembang lebih baik dari segi grafik sampai alur cerita sehingga sangat menarik untuk diikuti.
Bagi kamu yang mungkin baru memiliki niat untuk melahap film anime buatan Jepang, pada tulisan ini akan kami bagikan rekomendasi film anime Jepang terbaik sepanjang masa. Daftar film animasi dari Jepang ini bisa kamu tonton di waktu luang atau saat weekend tiba. Ada apa saja? Silakan disimak di oliswel.com yaa..
Film Anime Terbaik Sepanjang Masa
1. Cowboy Bebop
Bebop atau Cowboy Bebop merupakan film animasi Jepang terbaik yang dirilis pada tahun 1998 lewat tangan sutradara Shinichiro Watanabe. Bisa dibilang kalau Watanabe ini menjadi salah satu sutradara yang begitu rajin dalam mengemas karyanya dengan berbagai elemen sinema dan musik sehingga hasilnya begitu menarik untuk disaksikan. Salah satunya Cowboy Bebop.
Cowboy Bebop bercerita mengenai tokoh utama koboy perempuan bernama Faye yang oleh Watanabe dibuat dengan fisik sebagai wanita “sempurna”. Pakaian terbuka, tubuh gemulai, rambut pendek, dan sikap tomboy menjadi identitas seorang Faye. Selain Faye, ada juga karakter lain di sepanjang seri anime Jepang terbaik sepanjang amsa ini seperti Spike, Jet, dan nama-nama lain yang menjadikan Cowboy Bebop sangat cocok dijadikan teman weekend kamu.
2. Death Note
Kamu juga mencoba menonton anime Jepang terbaik bernaa Death Note ini. Film animasi Death Note sendiri sudah pernah ditayangkan di SCTV dan Global TV sehingga bisa dipastikan sudah banyak orang Indonesia yang mengetahuinya. Death Note memiliki beberapa sekuel seperti Death Note: The Last Name dan Death Note: L Change The World.
Inti cerita dari film anime Jepang Death Note ini adalah perseteruan antara dua tokoh utama bernama Light Yagami, biasa disebut Light, dan L Lawliet, biasa dipanggil L atau Ryuzaki. Light sendiri adalah seorang pemuda yang muak dengan para penjahat yang bebas berkeliaran melakukan aksinya. Light berniat untuk membaskan dunia dari “racun” jahat melalui sebuah buku temuannya yang berjudul death note. Namun sayang, perjalanan Light dalam melaksanakan niatnya tidak semudah perkiraannya.
3. Steins Gate
Bagi kamu yang gemar dengan film bergenre aksi, psikologi, sains-fiksi, dan thriller maka wajib menonton Steins Gate. Film anime Jepang terbaik sepanjang masa ini merupakan anime sci-fi yang memiliki paradoks terhadap waktu dan perjalanan waktu. Anime Steins Gate sendiri mengambil ide cerita dari sebuah novel dengan judul sama.
Dalam anime ini terdapat cerita yang kompleks dengan pusat tokoh bernama Okabe RIntaro dan beberapa tokoh lain seperti Itaru Hashida dan Mayuri Shiina. Kerumitan cerita tersebut bisa dilihat pada kejadian-kejadian sebab-akibat yang mana terjadi karena adanya teknologi manipulasi waktu yang ditemukan oleh Okabe.
4. Naruto
Siapa yang tidak kenal dengan film anime Naruto atau tokoh utama yang mempunyai nama sama ini? Naruto yang sudah tayang hingga beratus-ratus episode ini memang tak boleh dilewatkan dalam daftar anime terbaik sepanjang masa ini. Selain menyajikan grafik yang bagus dan jalan cerita menarik, tentu para penonton ingin dimanjakan dengan adegan pertarungan seru antar para ninja yang terlibat.
Film anime Jepang Naruto bukan cuma memamerkan jalan cerita ataupun keseruan dari aksi tarung para ninja dalam mengeluarkan jurus-jurusnya, tetapi juga banyak pesan moral yang ingin disampaikan seperti persahabatan, loyalitas, dan kerja keras. Pesan-pesan moral yang disampaikan oleh film ini memang menjadi poin lebih yang membuat Naruto pantas disebut sebagai film animasi terbaik sepanjang Masa.
5. Akame ga Kill
Anime selanjutnya yang juga wajib untuk kamu tonton adalah Akame ga Kill. Bisa dibilang film ini menjadi salah satu anime action terbaik sepanjang masa yang pernah ada. Cerita utama dari Akame ga Kill adalah keinginan sebuah organisasi untuk membasmi orang-orang kerajaan yang rakus dan tak peduli dengan kemashlahatan masyarakatnya.
Akame ga Kill sendiri juga ada versi manganya, tapi dalam versi animasi atau animenya dibuat berbeda dari sekuel asli dari manganya. Adapun pesan moral yang ingin diutarakan oleh film anime Akame ga Kill ini adalah mengenai kepedulian terhadap sesama. Meski niatnya terkesan heroik, namun pada praktiknya mereka menemukan banyak sekali masalah dan bahkan harus merelakan nyawanya akibat bertarung melawan pemerintahan kerajaan.
6. Nanatsu no Taizai
Nanatsu no Taizai atau versi Inggrisnya The Seven Deadly Sins adalah anime Jepang terbaik sepanjang masa yang diriis pada tahun 2014 dengan jumlah 24 episode. Anime ini mempunyai genre aksi, fantasi, dan petualangan. Kisah Nanatsu no Taizai bermula dari diusirnya 7 orang ksatria oleh kstria suci kerajaan yang ditakuti dan dihormati karena difitnah sebagai pembunuh.
Adapun 7 ksatria yang tergabung dalam kelompok Nanatsu no Taizai (julukan yang berarti 7 Dosa Beasr) tersebut adalah Meliodas, Ban, Diane, King, Gowther, Merlin, dan Escanor. Setiap ksatria mempunyai kekuatan yang berbeda-beda. Ke-7 ksatria ini setelah diusir, mereka perlu berpencar agar jati diri mereka tidak terungkap. Namun tanpa dikira, pada akhirnya mereka harus kembali berkumpul untuk mengalahkan Holy Knight (ksatria suci kerajaan yang mengusir mereka).
7. Ao No Exorcist
Jika kamu mencari film anime terbaik sepanjang masa dengan tampilan tokoh atau karakter yang apik, maka Ao No Exorcist bisa dijadikan pilihan. Ao No Exorcist merupakan anime yang menceritakan konflik dua dunia, yakni dunia manusia dan dunia setan. Di dunia manusia terdapat kelompok pembasmi setan bernama Exorcist . Jadi bisa dikatakan kalau film anime ini bercerita tentang pertempuran antara manusia dan setan.
Karakter utama yang dominan pada Ao No Exorcist adalah Rin Okumura dan saudara kembarnya Yukio yang mana dia diceritakan sebagai anak dari segala setan. Ayah angkatnya, Fujimoto Shiro, adalah pemimpin gereja yang menyegel kekuatan Rin di dalam pedang Kurikara. Namun pada suatu ketika, Rin harus melepas sarung pedang Kurikara ketika ayahnya ada dalam keadaan yang buruk.
8. Shingeki no Kyojin
Shingeki no Kyoujin atau Attack on Titan juga termasuk ke dalam film anime terbaik sepanjang masa. Bagi kamu yang hobi dengan film yang menyajikan adegan menegangkan, maka film anime ini perlu dimasukkan dalam list tontonanmu. Bagaimana tidak, kehidupan yang aman selama ratusan tahun di balik tembok harus terhenti semenjak raksasa (Titan) berhasil menembus tembok tersebut menjadi salah satu film anime horror terbaik.
Benar, cerita yang diangkat dari anime ini adalah mengenai kehidupan umat manusia zaman dahulu yang mana harus berlindung dari para raksasa. Mereka berlindung di balik tembok raksasa yang pada akhirnya tembok itu berhasil diruntuhkan oleh raksasa yang berkururan sangat besar. Kiranya bagaimana nasib para manusia tersebut? Untuk mengetahuinya, silakan kamu cari tahu sendiri, ya!
9. One Punch Man
Kekuatan sebuah film tersebut biasanya terletak pada cerita atau karakter dari tokoh-tokohnya. Sebagai film anime action terbaik One Punch Man ini, sebuah anime yang diangkat dari anime “iseng” buatan seorang yang menginisialkan dirinya dengan ONE menceritakan tokoh utama yang bersifat tidak biasa (anti-mainstream). Anime terbaik sepanjang masa ini dirilis pada Oktober 2015 dengan jumlah 12 episode pada season pertamanya.
OPM (One Punch Man) memang bisa menjadi tontonan yang sangat seru dan menghibur. Ide ceritanya adalah mengenai para superhero yang kerap bertarung untuk membunuh para monster di sebuah planet yang banyak dihuni oleh monster jahat. Dari sekian banyak superhero, Saitama, yang mana merupakan tokoh utamanya memiliki kekuatan paling ganas, yakni mampu membunuh monster yang berukuran raksasa sekalipun hanya dengan satu pukulan saja.
10. Rurouni Kenshin
Yap, Ruroini Kenshin menjadi pilihan terakhir film anime terbaik sepanjang masa pada daftar ini. Anime ini juga sudah sering ditayangkan di layar televisi nasional Indonesia. Ruroini Kenshin atau Samurai X mengisahkan para samurai yang ditugaskan oleh pemerintah sebagai pembunuh. Tokoh utamanya ada Himura Kenshin, Shishio Makoto, dan Udo Jin-E.
Kenshin sendiri menjadi samurai yang diperintahkan oleh pemerintah untuk melakukan misi pembantaian hingga suatu ketika, musuhnya yang datang dari masa sewaktu Kenshin menjadi seorang pembunuh kejam, yakni Shishio Makoto dan Udo Jin-E, berbalik arah melawan pemerintah dan ingin mengambil alih kekuasaan semua wilayah untuk dirinya sendiri.
Itulah daftar film anime terbaik sepanjang masa yang patut kamu tonton. Selain bisa melihat keseruan dari jalan cerita ataupun grafik karakter yang ditampilkan, anime bisa menjadi salah satu sumber hiburan yang memberikan banyak pesan moral. Sebut saja Naruto, seri anime yang begitu terkenal di banyak negara ini mengajarkan kita agar terus berusaha keras menggapai mimpi hingga diakui orang lain.