30 Drama Korea Kedokteran Terbaik Sepanjang Masa
Drama Korea Kedokteran – Drama Korea memang sangat digemari di Indonesia. Tak hanya cewek, banyak cowok yang juga sangat menyukai drama Korea. Salah satu tema drama Korea yang paling digemari banyak orang adalah tema kedokteran. Ada banyak sekali dan pasti kalian juga bingung jika disuruh memilih mana yang terbaik.
Lihat juga 40 Drama Korea Tentang Kerajaan Terbaik
Disisi lain drama korea tentang kedokteran ini biasanya memiliki para pemain artis yang cantik-cantik dan ganteng-ganteng. Maka dari itu selain dari sisi cerita yang menarik dan juga bikin tegang, para pemain yang lucu terkadang membuat ingin menonton drama bertema kedokteran. Untuk menentukan yang terbaik, kalian bisa membandingkan menonton dan 20 drama Korea bertema kedokteran berikut ini.
Drama Korea Kedokteran Terbaik
Ghost Doctor 2022
Cha Young-Min (Rain) adalah seorang dokter jenius, tapi dia arogan dan egois. Suatu hari, dia terlibat dalam kasus tak terduga. Karena kasus yang tidak terduga, rohnya merasuki tubuh dokter lain. Kedua dokter ini sangat bertolak belakang, dengan kepribadian dan kemampuan medis yang berlawanan.
Hospital Playlist 2020-2021
Hospital Playlist adalah drama Korea Netflix yang telah tayang selama dua musim dan berhasil membius penonton dengan cerita yang menarik. Pertunjukan tersebut menyuguhkan berbagai komedi dengan banyak cerita dan karakter yang menyentuh. Daftar putar rumah sakit berfokus pada lima sahabat yang bertemu di sekolah kedokteran.
Selain itu, acara tersebut membahas berbagai tantangan hidup yang dihadapi para karakter, termasuk masing-masing membesarkan anak-anak mereka sendiri, pernikahan yang gagal, memutuskan untuk mengubah karier, dan masalah keluarga lainnya. Daftar putar rumah sakit memiliki skor 8,8/10 di situs web IMDb karena cerita yang ditampilkan.
Dr. Romantic 2 2020
Kim Sabu (Han Seok Gyu) adalah seorang ahli bedah berbakat. Awalnya, dia adalah kepala ahli bedah sebuah rumah sakit besar. Sekarang, ia mempraktekkan profesinya di Rumah Sakit Doldham di pedesaan. Cha Eun Jae (Lee Sung Kyung) adalah siswa kelas dua yang suka belajar dan penuh percaya diri. Dia ditempatkan di operasi jantung dan dikenal karena kecerdasannya, salah satu siswa elit hidupnya. Sementara itu, Seo Woo-jin diperankan oleh Ahn Hyo-sub juga seorang mahasiswa tahun kedua dan seorang ahli bedah.
Dia sinis dan skeptis tentang segala sesuatu yang membuatnya tidak bisa dekat dengan rekan-rekannya. Namun, para profesor selalu memuji fokus dan keterampilannya dalam melakukan operasi. Woo-jin, di sisi lain, dianggap oleh beberapa orang memiliki kecenderungan psikotik, tapi dia pikir dia hanya ahli bedah yang terampil secara alami. Woo-jin juga memiliki pandangan sinis tentang kebahagiaan karena kesulitan yang berkembang.
Doctor John (2019)
Dr. John adalah drama medis yang sama sekali berbeda. Drama Korea umumnya memiliki 16 episode dalam satu musim, dan drama ini memiliki 32 episode. Drama Dr. John berkisar pada dua dokter dan tema moral yang berulang di balik euthanasia. Cha You Han (Ji Cheng) adalah ahli anestesi yang kejam dan terkemuka.
Dia pernah masuk penjara karena menidurkan pasien yang sekarat, dan dia tidak bisa membantunya lagi. Yo-Han bergabung dengan residen tahun kedua acara itu Kang Si-young (Lee Se-young) untuk mendiagnosis pasien dan menemukan sumber rasa sakit mereka. Dr John memiliki skor 8.2/10 di IMDb.
Doctor Prisoner (2019)
Dr. John adalah drama medis yang sama sekali berbeda. Drama Korea umumnya memiliki 16 episode dalam satu musim, dan drama ini memiliki 32 episode. Drama Dr. John berkisar pada dua dokter dan tema moral yang berulang di balik euthanasia. Cha Yoo Han (Ji Sung) adalah ahli anestesi top yang kejam.
Dia pernah masuk penjara karena menidurkan pasien yang sekarat, dan dia tidak bisa membantunya lagi. Yo-Han bergabung dengan residen tahun kedua acara itu Kang Si-young (Lee Se-young) untuk mendiagnosis pasien dan menemukan sumber rasa sakit mereka. Dr John memiliki skor 8.2/10 di IMDb.
Descendants of the Sun 2016
Diceritakan Yoo Shi jin adalah kapten khusus. Dia berhasil menangkap orang yang mencuri motor bersama sersan Mayor Dae Young. Pencuri tersebut terluka saat penangkapan dan harus dirawat di rumah sakit terdekat. Namun Dae Young sadar kalau ponselnya dicuri oleh pencuri tersebut dan kembali ke rumah sakit. Shi Jin bertemu dokter Mo Yeon di ruang gawat darurat dan jatuh cinta pada pandangan pertama tapi Mo Yeon mengira kalau Shi Jin adalah bagian dari geng pencuri. Dengan bantuan Myeong Joo, dia membuktikan kalau dirinya tentara.
Kisah cinta pun dimulai. Namun mereka tidak memiliki waktu kencan yang banyak karena tuntutan pekerjaan. Bahkan, Shin Jin harus pergi karena tugas pekerjaan. Saat bertemu kembali, mereka memutuskan untuk mengakhiri hubungannya. Beberapa bulan kemudian, Mo Yeon menolak berhubungan seks dengan ketua rumah sakit, Suk Won. Dia kemudian ditugaskan memimpin tim medis yang ada di rumah sakit Uruk. Di sana, Mo Yeon tanpa sengaja bertemu lagi dengan Shin Jin.
Beautiful Mind 2016
Beautiful Mind adalah drama Korea yang menceritakan Rumah Sakit Hyeonseong sebagai rumah sakit nasional paling bagus dan memiliki teknik medis tercanggih. Meskipun serba dengan kecanggihan, ada sesuatu yang misterius dalam rumah sakit ini. Lalu apa yang sebenarnya terjadi?
Di drama Korea ini, Lee Young menjadi ahli bedah saraf. Dia sangat baik hati sifatnya. Suatu ketika, dia terlibat dalam kematian seorang pasiennnya yang aneh. Di samping itu, dia jatuh cinta pada seseorang dan berangsur pulih sisi kemanusiaannya. Cerita dalam drama Korean sangat menarik diikuti dari awal sampai akhir.
Romantic doctor teacher Kim 2016
Boo Yong-Joo adalah seorang ahli bedah terkenal dengan julukan “Tangan Tuhan.” Dia tiba-tiba menghilang dan tidak ada yang tahu persis mengapa. Boo Young-Joo sekarang menjadi Guru Kim dan dia menyebut dirinya sebagai Dokter Romantis. Dia menikmati hidupnya dalam pengasingan.
Kang Dong-Joo menjadi dokter untuk memenangkan seseorang dan Yoon Seo-Jung menjadi dokter untuk dikenali oleh seseorang. Setelah mereka bertemu dengan Guru Kim, mereka belajar tentang nilai-nilai kehidupan dan kenyamanan dari cinta.
Doctor Crush 2016
Doctor Crush adalah drama medis Korea Selatan tahun 2016 yang dibintangi Kim Rae-won dan Park Shin-hye. Ini ditayangkan setiap hari Senin dan Selasa pukul 22:00 di SBS dari tanggal 20 Juni sampai 23 Agustus 2016 untuk 20 episode. Drama ini menjadi hit dan rata-rata 18,40% di peringkat penonton
Doctors 2016
Drama Korea ini menceritakan Yoo Hye-jeong yang masa mudanya sangat mengganggu di sekolah karena kepribadiannya yang keras dan bandel. Dia mempunyai banyak luka saat masih kecil dan sekarang menutup diri dari orang-orang lain. Setelah bertemu Hong Ji-hong, hatinya perlahan berubah.
Yang awalnya seorang gangster, dia menjadi dokter yang hatinya sangat baik. Ceritanya lengkapnya sangat menarik. Jadi cobalah tonton dramanya hingga selesai agar tidak penasaran dengan kisahnya.
Kill Me, Heal Me 2015
Dalam drama ini, Cha Do Hyun merupakan generasi ke-3 keluarga chaebol dengan 7 kepribadian berbeda. Ini dikarenakan pengalaman traumatis di masa kecilnya yang mengancam nyawanya. Dia kemudian menjalani terapi atau pengobatan dengan psikiater resident, Oh Ri Jin.
Namun pengobatan ini dilakukan secara rahasia. 7 kepribadian yang berbeda tersebut mulai timbul pertentangan selama pengobatan berlangsung. Mereka berebut untuk jadi pemenang serta hidup sebagai Do-Hyun. Agar bisa sembuh total, yang harus dilakukan Oh Ri-Jin adalah membunuh 6 kepribadian yang lain. Apakah Oh Ri-Jin berhasil menyembuhkannya? Agar tidak penasaran, silahkan tonton drama selengkapnya.
Yong Pal 2015
Yong Pal juga termasuk dalam 20 drama Korea bertema kedokteran. Drama ini menceritakan tentang Kim Tae-hyun, ahli bedah berbakat yang butuh uang banyak untuk membayar tagihan medis adiknya karena masalah ginjal.
Dengan inisial Yong-pal, dia secara diam-diam menawarkan ketrampilan medisnya meskipun membuatnya berurusan dengan orang kaya yang korupsi dan gangster. Dalam cerita ini, dia bertemu Han Yeo-jin, pewaris konglomerat yang dirawat lama di rumah sakit karena koma.
Heart to Heart 2015
Dalam drama Korea Heart to Heart, dikisahkan Cha Hong-do, seorang pemalu akut dan selalu canggung dalam bergaul. Ia berpakaian layaknya wanita tua setiap keluar rumah karena menyamar menjadi pembantu rumah tangga semenjak neneknya meninggal dunia.
Padahal, nenek tersebut adalah satu-satunya yang bisa menjadi perantara agar bisa berhubungan dengan orang lain. Ia memiliki teman yang ternyata seorang detektif, Jang Doo-soo. Diam-diam, Dong-soo jatuh cinta pada Hong-do bahkan sudah sejak lama. Di kemudian hari, Hong-do bertemu dengan Go Yi-seok, psikiater egois. Go Yi-seok menjadi penyendiri karena kematian kakaknya.
Blood 2015
Di sini, dikisahkan Park Ji-sang merupakan dokter bedah hepato-pancreato empedu pada rumah sakit terbaik penelitian kanker. Dia merupakan vampire yang tidak berperasaan. Tapi, dia menutupi semuanya dan juga merindukan bisa hidup dekat dengan orang lain. Dia sendiri yakin kalau dia bisa hidup normal kembali seperti manusia pada umumnya. Namun dia harus bisa menahan agar tidak menghisap darah dan bisa menyelamatkan nyawa pasien.
Ada rekannya yang bernama Yoo Ri-ta yang juga dokter muda dan hebat. Dia juga keponakan dari ketua kelompok konglomerat pemilik rumah sakit. Ri-ta kaya dan sombong tapi Ji-sang jatuh cinta kepadanya. Saat bertemu dengan Lee Jae-wook yaitu kepala rumah sakit, Ji-sang akan terlibat konflik yang baik dan jahat. Kepala rumah sakit tersebut seperti terlihat baik tapi sangat berbahaya agar bisa berkuasa.
D-Day 2015
Dalam drama Korea ini, Lee Hae-Sung mengalami masalah besar saat gempa skala 6,5 yang membuat kota Seoul hancur serta menelan banyak korban jiwa. Hae-Sung yang juga seorang dokter menolong para korban gempa tanpa pamrih. Namun lama-kelamaan stok obat di rumah sakitnya habis bahkan bangunan rumah sakit retak dan dikhawatirkan roboh.
Bersama dokter Jung Ddol-Mi, dia mentransfer para pasien ke rumah sakit lain yang masih kokoh. Karena keadaan kota yang hancur dan tidak bisa menggunakan kendaraan, mereka semua berjalan kaki ke rumah sakit yang lebih layak di kota. Tak disangka, rumah sakit tersebut tidak mau menerima pasien. Hae-Sung pun berlutut kepada kepala rumah sakit tersebut agar mereka diterima dirawat di sana.
Doctor Stranger 2014
Doctor Stranger juga masuk dalam salah satu drama Korea dengan genre medical. Tokoh utamanya adalah Park Hoon. Bersama ayahnya, dia dikirim ke Korea Utara. Ayahnya yang merupakan dokter terkenal melatihnya menjadi ahli bedah profesional. Di Korea Utara, park Hoon suka pada Song Jae Hee.
Tapi cinta keduanya harus terpisah karena Park Hoon harus ke Korea Selatan. Di Korea Selatan, ia bertemu wanita yang mirip Jae Hee. Ternyata, perempuan tersebut punya misi khusus yang dikirim dari orang yang tidak menyukai Park Hoon. Cerita menjadi semakin menarik setelah peristiwa ini.
Emergency Couple 2014
Drama Korea ini memiliki cerita romantis. Ada 2 mahasiswa kedokteran yang menikah muda meskipun banyak orang yang menentang, Oh Chang-min & Oh Jin-hee. Sayangnya pernikahan mereka hanya bertahan kurang dari setahun. Karena banyak konflik di antara mereka, akhirnya mereka memutuskan bercerai.
Masing-masing pun melanjutkan studinya. 6 tahun kemudian, mereka bertemu di sebuah rumah sakit bersama dengan rekan-rekan magangnya. Pada awalnya, mereka saling membenci karena masa lalu pahitnya. Namun lama-kelamaan cinta lama pun bersemi kembali. Kisah yang dikemas dalam drama Korea ini sungguh sangat romantis untuk dilihat.
Angel Eyes 2014
Drama Korea ini memadukan kehidupan paramedis yang menolong orang-orang di jalan dan dokter yang ada di rumah sakit. Dalam drama ini, ada sepasang kekasih, Park Dong-joo & Yoon Soo-wan, yang buta sebab kecelakaan. Dalam sebuah peristiwa mereka berpisah hingga bertahun-tahun.
Singkat cerita, Dong-joo menjadi dokter jenius dan namanya berganti menjadi Dylan Park. Soo-wan, sang istri, sudah bisa melihat dan bekerja sebagai paramedic. Dong-joo yang merindukan istrinya berusaha mencarinya terus-menerus. Namun betapa kagetnya saat mereka bertemu dan Soo-wan sudah memiliki kekasih baru yaitu Kang Ji-woon, seorang dokter muda yang sangat tampan. Kisah dalam drama ini memiliki akhir cerita yang menyedihkan namun sangat menarik untuk ditonton.
It’s Okay, That’s Love 2014
Drama Korea yang populer di tahun 2014 ini berkisah seorang novelis fiksi misteri yang juga berprofesi menjadi DJ radio, Jang Jae-yeol, mempunyai gangguan obsesif kompulsif. Gangguan ini membuatnya hanya bisa tidur di bak mandi dia sendiri.
Karena terganggu dengan keadaannya, dia menemui seorang psikiater yaitu Ji Hae-soo yang sangat ambisius pada profesinya. Tapi, dia kurang peduli dengan kehidupan pribadi dan cintanya. Dari pertemuan tersebut lama-kelamaan mereka merasa cocok hingga akhirnya tumbuhlah benih-benih cinta. Keduanya akhirnya saling menyembuhkan penyakit masing-masing.
Green Scalpel / Good Doctor 2013
Berbeda dengan beberapa drama di atas, Good Doctor adalah drama Korea dengan tema medis yang membawa unsur komedi romatis. Tentu saja ceritanya sangat menarik dan tidak membosankan. Dalam drama ini dikisahkan Park Shi-on yang mempunyai gangguan mental autism karena masa lalu yang kelam.
Namun begitu, dia mempunyai tingkat kecerdasan di atas rata-rata. Bisa dibilang dia adalah seorang yang jenius dan memiliki ketajaman ingatan yang luar biasa. Dibantu walinya, dia menjadi ahli bedah anak yang profesional. Namun karena gangguan mentalnya, dia tetap berkepribadian seperti umumnya anak-anak. Kemudian dia bertemu Cha Yoon-seo yang merupakan dokter anak juga. Dari sinilah muncul kisah cinta di antara mereka berdua.
Medical Top Team 2013
Dari judulnya kita sudah bisa menebak kalau drama Korea ini menceritakan kehidupan dokter dan perawat dalam sebuah tim medis yang elit pada sebuah rumah sakit ternama. Masing-masing dari tim itu mempunyai masalah & luka yang berbeda-beda.
Mereka sadar kalau menyembuhkan orang lain berarti juga menyembuhkan diri sendiri. Dalam drama ini, kisahnya fokus pada Park Tae-shin yang merupakan ahli bedah toraks. Ia sering berbicara blak-blakan meskipun hatinya sebenarnya lembut. Di situ, ia dibantu Seo Joo-young yang merupakan ahli bedah toraks dengan paras cantik. Ada 3 dokter lain dengan karakter yang berbeda-beda.
The King’s Doctor 2012
Drama ini bercerita tentang seorang dokter hewan di Periode Joseon saat ia melewati berbagai rintangan dan menjadi dokter kerajaan.
Baek Gwang Hyun (Cho Seung Woo) akan menjadi calon dokter kerajaan. Lee Sung Ha (Lee Sang Woo) akan menjadi saingannya. Kang Ji Nyeong (Lee Yo Won) akan menjadi dokter wanita yang terlibat dalam cinta segitiga. Jang In Joo (Yoo Sun) adalah seorang akupunktur berbakat yang tertarik pada Gwang Hyun.
Dr. Jin 2012
Yang selanjutnya adalah Dr. Jin. Dalam drama ini dikisahkan seorang ahli beda saraf bernama Jin Hyuk. Ia lahir memang dari keluarga dokter. Pada suatu hari, Jin Hyuk dihadapkan pada pasien dengan tumor otak. Saat mengangkat tumor tersebut, ada kekuatan ajaib yang membawanya ke masa lalu, ke masa Dinasti Joseon pada tahun 1860. Saat itu, dunia kedokteran masih belum canggih dan sangat sederhana.
Dia pun merawat pasien yang ada pada zaman tersebut. Tapi karena alat-alat yang masih terbatas, ia harus bisa mengembangkan alat-alat kedokteran serta metodenya sendiri. Kemudian dia bertemu Young rae, seorang wanita bangsawan yang wajahnya sangat mirip dengan kekasihnya pada zaman modern yaitu Yoo Mi-na, yang sedang mengalami koma karena kecelakaan. Drama ini termasuk dalam 20 drama Korea bertema kedokteran dengan rating sangat bagus dari penonton.
Golden Time 2012
Di dunia medis, “golden time” adalah adalah masa kritis karena luka trauma yang dialami pasien. Di sini, perawatan medis harus tepat waktu agar nyawa pasien bisa selamat. Hal ini lah yang digambarkan dalam drama Korea yang satu ini. Lee Min-woo adalah seorang dokter.
Namun karena berjiwa bebas, dia kurang menyukai profesinya sendiri. Tapi peristiwa traumatic membuat dia memikirkan lagi profesinya. Di sisi lain, Kang Jae-in merupakan dokter yang kaya raya karena keluarganya memiliki rumah sakit sendiri. Mereka berdua ditempatkan di ruang gawat darurat dipandu oleh Choi In-hyuk yang menjadi ahli bedah hebat.
Faith 2012
Di tahun 2002, Yoo Eun-soo merupakan ahli bedah plastic hebat. Dulunya ia bekerja sebagai ahli bedah umum. Dia beralih profesi karena ingin gaji yang lebih tinggi. Suatu hari ada yang menculiknya dengan pakaian aneh, yaitu Jenderal Choi Young dari masa dinasti Goryeo.
Dia membawanya dari “pintu surga” ke masa lalu. Di zaman dinasti Goryeo, kemampuannya sangat dibutuhkan karena sang ratu terluka parah. Tapi lama-kelamaan, Jenderal Choi justru jatuh cinta dengan Eun-soo. Kisah cinta perbedaan zaman ini sangat menarik untuk ditonton.
The 3rd Hospital 2012
The 3rd Hospital juga masuk dalam 20 drama Korea bertema kedokteran dengan rating terbaik. Drama Korea ini bercerita tentang konflik dunia kedokteran timur dan barat serta rivalitas kakak beradik di dunia medis. Drama dengan 20 episode ini tokoh utamanya adalah Seung-hyun, spesialis pengobatan oriental, dan Doo-hyun, ahli bedah saraf yang modern.
Mereka mengembangkan rivalitas dengan tim dan rekannya. Meskipun rivalitas mereka tinggi, mereka tetap sama-sama menolong pasien. Kehadiran Jin Hye-in & Lee Eui-jin menjadi awal kisah romantis yang ada pada drama Korea ini. Penasaran dengan kisahnya? Jangan lupa tonton serial lengkapnya.
Dr. Champ 2010
Kim Yeon-Woo (Kim So-Yeon) adalah seorang ahli ortopedi yang mengungkapkan malpraktek medis seorang profesor. Karena ini dia dipecat dari pekerjaannya. Dia kemudian mendapat pekerjaan untuk Pusat Pelatihan Nasional Korea yang bekerja dengan para atlet sebagai dokter. Sebuah garis cinta kemudian tumbuh antara Dr. Kim Yeon-Woo dan Park Ji-Heon (Jeong Kyeo-Woon) dan kepala departemen medis Lee Do-Ok.
Obstetrics and Gynecology Doctors 2010
Tahun kedua ob-gyn Seo Hye-Yeong (Jang Seo-Hee) diturunkan ke rumah sakit pedesaan, setelah melakukan aborsi pada pasien yang tidak menginginkan anak cacat kedua. Membuat hal-hal yang lebih traumatis bagi Dr. Seo, dia menemukan bahwa dia sendiri hamil dan berusaha merahasiakannya dari rekan kerjanya.
Dr Seo juga menemukan dirinya di antara dua kepentingan cinta potensial: Dokter anak Lee Sang-Sik (Ko Joo-Won) dan Dr. Hwang Jae-Seok (Seo Ji-Suk).
Dae Jang Geum 2004
Dalam bahasa Inggris judulnya adalah Jewel in the Palace. Drama ini mengkisahkan dokter kerajaan wanita yang pertama di Dinasti Joseon di Korea, namanya Jang-geum. Awalnya dia adalah juru masak istana. Namun dia sampai dijauhi banyak orang karena kepandaiannya yang lebih tinggi dibanding yang lain. Tapi dia terus memasak dan ingin membuat siapapun yang makan masakannya menikmatinya.
Dr. Frost 2004
Salah satu drama Korea dengan tema kedokteran yang sangat keren adalah Dr. Frost. Di film ini diceritakan Baek Nam-Bong, seorang professor psikologi muda dan cerdas yang dikenal dengan Dr. Frost. Sayangnya, dia sulit bergaul dengan orang lain sebab cedera lobus frontal. Di siang hari dia bekerja menjadi konselor dan malam harinya menjadi Bartender. Kemudian dia menjadi asisten dosennya, Yoon Sung-A di pusat konseling. Akhirnya, mereka berdua bekerja sama memecahkan masalah.
Lihat juga drama korea terbaik sepanjang masa
Dilihat dari ratingnya yang tinggi, manakah drama terbaik menurut kalian, kalau menurut penulis sendiri yang paling terbaik adalah descendants of the sun. Namun film korea tentang kedokteran yang lain juga cukup menarik untuk ditonton.